Bangsa yang Kenyang Asumsi
Tangan tangan rakyat sibuk stalking akun influencer yang sudah teken tender dengan nama nama pemegang sumpah jabatan
Ketemu postingan tentang rapat di Senayan menghasilkan Undang Undang
Gaduhlah kolom kolom komentar dengan jutaan asumsi diselingi hujatan tak tepat sasaran
Seharian jemari dan bola mata bersinergi memacu benak agar memproduksi asumsi asusmi biar dikira aktivis biar serupa para cendekia
Lupa saat bayangan sudah melintang ke timur sebab di medsos tak ada matahari terbit atau tenggelam
Maka sedetik menjadi semenit
Semenit menjadi sejam
Sejam menjadi sehari
Sehari menjadi sepekan
Sepekan menjadi sebulan
Sebulan menjadi setahun
Setahun menjadi sewindu
Sewindu menjadi dasawarsa
Dasawarsa menjadi seabad
Selama waktu waktu itu rakyat sudah kenyang oleh asumsi asumsi.
Sangat kenyang
Kekenyangan
ASUmsi
#MbakPiet
#GlagahWangi051020
Tidak ada komentar