BSU Kemdikbud, Kado Terindah Bagi Guru di Tengah Pandemi



BSU Kemdikbud bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) Non PNS  yang bisa diakses melalui Info GTK (info.gtk.kemendikbud.go.id)

DEMAK,BOLOMOE.com -- Sejumlah Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) Non PNS di Demak merasa bersyukur karena di tengah sulitnya ekonomi di masa pandemi Covid-19 malah menerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud).

Para PTK bisa memeriksa data diri untuk memastikan namanya masuk sebagai penerima BSU Kemdikbud.

Dilansir dari berbagai sumber, syaratnya sangat mudah, yakni PTK adalah Warga Negara Indonesia ( WNI ), Status bukan Pegawai Negeri Sipil ( PNS ), penghasilan di bawah Rp.5.000.000; ( Lima Juta Rupiah ) Per Bulan, tidak Menerima bantuan Subsidi Upah / Gaji dari Kementrian Ketenagakerjaan sampai  dengan tanggal 1 Oktober 2020 serta tidak menerima Kartu prakerja sampai dengan tanggal 1 oktober 2020.

Mekanisme pencairan BSU bisa diakses melalui Info GTK (info.gtk.kemendikbud.go.id) untuk menentukan informasi terkait status pencairan bantuan, rekening bank masing-masing dan lokasi bank penyalur.

Lussy Timor Wijayanti (37) pendidik Kelompok Bermain Indahsari mengaku gembira karena tak disangka mendapatkan BSU. Selama mengajar sejak 2011 hingga kini, belum ada tunjangan ataupun honor tetap yang menunjang kesejahteraannya.

" Alhamdulillah,, terkejut kok ternyata dapat rejeki nomplok. Mudah mudahan berkah." Ucapnya penuh syukur, Rabu (25/11/2020)

Sementara itu, Maryoko (40) guru honorer di SMK N 1 Sayung Demak juga mengaku sangat terbantu dengan dikucurkannya BSU ke rekening PTK.

"Lumayan bisa buat nyambung hidup." Ungkapnya.

Gajinya yang pas pasan selama ini tak cukup untuk biaya hidup sehari hari sehingga ia mencari nafkah sampingan menjadi seniman yang pentas dari satu panggung ke panggung lain.

Selama masa pandemi Covid 19, ia mengaku tak mendapatkan job manggung sehingga pemasukan menukik turun secara drastis.

Maka ketika mendapat kabar BSU dengan nominal Rp 1,8 juta cair di rekening pribadinya maka ia sungguh bersyukur.

"Alhamdulillah,,, semoga nasib guru honorer makin sejahtera." Harapnya.

BSU bagi para pendidik itu, menjadi kado terindah di Hari Guru Nasional yang diperingati setiap 25 November. (Kus)

Tidak ada komentar

Gambar tema oleh wibs24. Diberdayakan oleh Blogger.